Ayam Bakar Betutu Bali |
Kita semua tahu dengan jenis masakan yang satu ini,mungkin bagi orang bali hampir 95% sudah pernah menikmatinya,tapi buat kalian yang di luar pulau bali mungkin belum pernah merasakannya kelezatan masakan yang satu ini.
Saya yakin kalian bakal suka dan ketagihan dengan menu kali ini.karena bumbunya sangat enak dan pas di lidah kita.meresap sampai kedalam dagingnya.
Langsung saja kita mulai membahas cara membuatnya,Tapi sebelumnya saya sangat berterima kasih kepada anda semua yang telah berkunjung ke blog saya ini.Resep-resep yang saya sampaikan mudah-mudahan bisa anda praktekkan dirumah untuk keluarga,suami atau anak-anak anda.
Sebelum kita mulai sebelumnya kita persiapkan bahan-bahannya terlebih dahulu.
Bahan-bahannya adalah sebagai berikut :
- 1 ekor ayam,ambil bagian dalam isi ayam
- 1 buah jeruk nipis
- 100 gram daun singkong rebus dan iris halus
- 1 sendok teh garam
- daun pisang secukupnya
- 3 sendok makan minyak untuk menumis
- 4 lembar daun serai dan iris bagian yang putih
Bumbu Halus :
- 2 cm lengkuas,diparut
- 2 cm jahe,diparut
- 1/2 sendok makan ketumbar
- 2 cm kunyit
- 1 sendok teh terasi
- 4 buah cabai merah rawit merah
- 6 buah cabai merah
- 5 siung bawang putih
- 7 siung bawang merah
- garam dan gula secukupnnya.
Cara membuatnya adalah sebagai berikut ;
1.Lumuri ayam dengan air jeruk nipis dan garam,diamkan selama 10 menit,sisihkan.
2.Panaskan minyak,tumis bumbu halus hingga harum dan tambahkan dengan serai iris,aduk rata dan angkat.
3.Bagi bumbu tumis menjadi 2 bagian,satu bagian campur dengan daun singkong dan jeruk,aduk rata.sisanya lumurkan pada bagian luar ayam.
4.Masukkan daun singkong yang telah di bumbui kedalam rongga ayam.
5.Bungkus ayam dengan daum ayam,panaskan panci pengukus,kukus ayam selama 20 menit,angkat.
6.Panggang ayam yang telah di kukus hingga matang,angkat.
7.Sajikan ayam dengan cara dibelah dengan isinya.
8.Untuk 8 orang.
Demikian resep cara membuat ayam bakar betutu bali,mudah kan?
Sekian dan terima kasih,Semoga bermanfaat.
No comments:
Post a Comment
Terima Kasih sudah berkunjung, Maaf untuk Komentar akan Saya moderasi mengingat meningkatnya Komentar Spam.
Saya akan menampilkan Komentar Anda jika :
1. Tidak Terdapat Link Aktif dan URL,
2. Berkomentar sesuai dengan yang dibahas
Jika ingin Kunjungan balik, gunakan identitas OPEN ID saat berkomentar
Terima Kasih