Tumis Bayam Daging Lezat |
Anda bosan dengan masakan daging?Silahkan anda coba resep yang satu ini,saya akan memberikan tips cara masak tumis bayam dengan daging lezat.
Memasak daging dengan bayam mungkin solusi tepat bagi anda yang suka daging tapi takut lemak berlebihan,dengan adanya sayur bayam,kita sekaligus juga menambah serat dalam tubuh kita.
Kita tahu bahwa bayam adalah satu sayuran yang sangat bermanfaat sekali bagi tubuh kita.karena jika kita kebanyakan daging juga tidak baik bagi kesehatan kita.
Masak tumis bayam daging lezat ini mudah-mudahan jadi solusi bagi anda yang suka daging tapi ingin mengurangi konsumsi daging,atau bagi anda yang tidak suka sayur tapi suka daging.
Apapun alasan anda tidak penting,karena mungkin diantara teman-teman kita ada yang suka memasak dal lain sebagainya.
Langsung saja kita ke topik permasalahan saja.Disini saya akan ajarkan bagaimana cara memasak tumis bayam dengan daging yang lezat.
Silahkan anda ikuti langkah-langhkahnya sebagai berikut.
Sebelum kita mulai,mari kita siapkan dulu bahan-bahannya :
Bahan-bahan yang harus kita persiapkan antara lain :
- Daging sapi 100 gram, di iris tipis-tipis.
- 100 gram bayam Jepang atau bayam biasa.
- 2 siung bawang putih,kemudian pipih dan memarkan.
- 2 sendok makan minyak sayur.
- bawang bombay 20 gram, di iris kasar saja.
- 1 batang daun bawang, di iris kasar saja.
- 3 sendok makan kecap jepang.
- 1 sendok makan kecap manis.
- 1/2 sdt merica bubuk.
- 100 gram taoge,taoge di bersihkan.
- 250 ml air.
Cara Masak Tumis Bayam Daging Lezat.
1. Pertama kita tumis bawang putih dan bawang bombay sampai layu dan wangi.
2. Kemudian tambahkan daun bawang dan daging, aduk hingga daging berubah warna.
3. Masukkan kecap, merica, garam dan air.didihkan beberapa saat.
4. Tambahkan taoge dan bayam, aduk hingga layu.
5. Kemudian angkat dan taruh di dalam wadah.
6.Selesai dan Tumis bayam daging lezat siap dihidangkan.
Demikian Tips cara masak tumis daging lezat dari saya.
Sekian dan terima kasih.Semoga bermanfaat.
Baca juga artikel lainnya tentang memasak berbagai masakan makanan asli indonesia untuk menambah wawasan anda dalam hal masak-mamasak.
No comments:
Post a Comment
Terima Kasih sudah berkunjung, Maaf untuk Komentar akan Saya moderasi mengingat meningkatnya Komentar Spam.
Saya akan menampilkan Komentar Anda jika :
1. Tidak Terdapat Link Aktif dan URL,
2. Berkomentar sesuai dengan yang dibahas
Jika ingin Kunjungan balik, gunakan identitas OPEN ID saat berkomentar
Terima Kasih